NGx4MaBdNGt5MGNaLGp8LWp8NSMkyCYhADAsx6J=
MASIGNCLEANLITE103

3 Cara Mudah Membuka HP yang Lupa Password tanpa Reset Factory

NAMORZ - Mengamankan perangkat seperti HP, Laptop, PC dan Gadget lainnya memang dipelukan untuk mengamankan data kita agar tidak mudah diakses oleh orang lain.Akan tetapi, masih ada saja orang yang lupa dengan metode pengaman yang mereka pakai seperti dalam kasus ini Pola dan Password di HP Android.Tetapi tenang, kali ini Admin akan memberikan sebuah Trik untuk kalian yang mengalami kejadian seperti ini.Penasaran apa saja? langsung simak Trik berikut ini.


Baca Juga : Cara Aktivasi Windows dan Office yang Kadaluarsa

1. Menggunakan Android Device Manager


Untuk menggunakan cara ini, pastikan PC dan Android kamu terhubung ke Internet dan login dengan akun Google yang sama.Selanjutnya, buka Android Device Manager , disana terdapat 3 pilihan yaitu Deringkan, Kunci, dan Hapus.Pilih Kunci atau Lock, jika perangkat mu belum ketemu, terus Refresh saja.

Setelah di klik, nantinya kamu akan diminta untuk memasukkan password baru yang akan menggantikan pola, PIN, atau Password lama yang kamu lupa tadi.Ketik password dan confirm password, kalau sudah klik Lock dan tunggu setidaknya 5 menit.

2. Menggunakan Fitur Forgot Pattern


Jika HP Android mu masih meggunakan Android 4.4 KitKat atau lebih rendah, kamu masih bisa menggunakan cara ini.Karena, setelah 5 kali percobaan gagal nantinya kamu akan melihat sebuah pesan "Coba lagi dalam 30 Detik".Dan disitulah Forgot Pattern muncul dibawah layar HP mu.Biasanya ada 2 pilihan masuk yang tersedia, yaitu menjawab pertanyaan keamanan dan masuk dengan akun Google-mu.Kalau kamu pilih masuk dengan akun Google, Google nantinya akan mengirimkan email dengan pola kunci yang baru atau kamu bisa rubah saat itu juga.

3. Menggunakan Safe Mode


Nah cara kali ini dapat kamu gunakan jika kamu menggunakan aplikasi ketiga atau software tambahan untuk mengunci HP kamu dan lupa Password sehingga gagal login.Caranya adalah coba lakukan boot ke Safe Mode.

Untuk melakukan cara ini beragam sesuai dengan merk dan tipe HP kamu masing-masing.Karena setiap HP berbeda pengaturannya.Kamu bisa browsing di Internet caranya.Setelah masuk ke Safe Mode, Password dari pihak ketiga yang sementara akan dinonaktifkan, dan kamu bisa uninstall aplikasi ketiga kemudian reboot HP Android kamu.

Baca Juga : Cara Buka Whatsapp di Web tanpa Aplikasi

Bagaimana? Mau mencoba yang mana nih, gunakan cara yang menurut kalian mudah dulu ya, dan Saran dari Admin jangan sampai lupa lagi Password atau Pola pengaman untuk HP Android-mu lagi ya.Oke, sekian dulu Tips dan Trik yang dapat Admin bagikan, Semoga Bermanfaat!




Share This Article :
Namorz

Namorz merupakan Website yang membahas trik-trik seputar Internet dan IT

1797601885339958950